Personel Polsek Simpang Pematang Pengamanan Tausiah di Rutan Mako

18/10/2024 10:40:00 WIB 107

lampung.tribratanews.com  Personel Polsek Simpang Pematang melaksanakan pengamanan di Rutan Mako Sel Polsek Simpang Pematang saat Ustad Ahmad Ristam dan Ustad Sukoco memberikan tausiah kepada para tahanan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pencerahan spiritual dan motivasi kepada tahanan dalam menjalani masa hukuman mereka. Jumat Kamis(18/10/24)

Selama tausiah, para ustad menyampaikan pesan-pesan moral dan pentingnya perbaikan diri. "Kami berharap tausiah ini dapat menjadi momen refleksi bagi para tahanan, agar mereka dapat memanfaatkan waktu dengan lebih baik," ujar Ustad Ahmad.

Kapolsek Simpang Pematang Akp Dedi Yohanes,S.H.,M.H mengatakan Personel Polsek yang bertugas memastikan keamanan dan kelancaran acara, serta menjaga agar kegiatan berjalan dengan tertib. Kapolsek Simpang Pematang menekankan pentingnya kegiatan keagamaan dalam proses rehabilitasi. "Kami ingin memberikan kesempatan bagi tahanan untuk mendengarkan nasihat yang dapat mengubah hidup mereka," tambahnya.

Dengan kegiatan ini, Polsek Simpang Pematang berupaya menciptakan suasana yang lebih positif di dalam rutan, sekaligus mendukung proses pembinaan yang lebih humanis.

Share this post